Pengambilan Sumpah Janji dan Pelantikan
1 min read
Tabir-investigasi.com
Brebes- Pemerintah Desa Songgom selatan Kecamatan Songgom Kabupaten Brebes pada hari rabu 2 juni 2021 melaksanakan pengambilan sumpah janji dan pelantikan II perangkat Desa yang baru, Acara tersebut di selenggarakan di kantor Balai desa Songgom Selatan kecamatan Songgom kabupaten Brebes dengan di hadiri oleh Camat dan Sekcam Songgom, Babinsa, Babinkamtibmas, BPD, Satpol PP beserta perangkat desa lainya yang turut serta dalam pelaksana’an acara tersebut.
‘Adapun II perangkat Desa yang di lantik adalah : 1.Sdr.Teguh purnomo jabatan kadus 1. 2. Sdr.Zaenal Abidin jabatan kasi pemerintahan. Dengan mengedepankan protokol kesehatan seperti jaga jarak, penyedia’an masker, dan tempat cuci tangan acara pelantikan dapat berjalan dengan aman lancar.
Zaenal abidin salah satu perangkat desa terpilih ketika ditenui awak media Tabirinvestigasi mengatakan, “saya sangat bersyukur Alkhamdulillah perjuangan dan do’anya bisa terwujud, untuk kedepanya saya berjanji akan bekerja semaksimal mungkin demi kemajuan Desa Songgom Selatan” tegasnya.
Ditemui di ruang kerjanya Sahuri selaku kepala Desa Songgom Selatan membenarkan bahwa pada hari ini di desa kami sedang ada pelantikan II perangkat, dan besar harapan saya nantinya perangkat perangkat yang baru saya lantik nantinya bisa lebih mengedepankan peraturan-peraturan Desa, serta melayani masyarakat-masyarakat dengan sungguh-sungguh dan yang terpenting adalah agar jadi perangkat Desa yang handal mengabdi sepenuhnya untuk masyarakat, Bangsa dan Negara ucapnya”. (dimas)
Enter the text or HTML code here